Jambi Masuk Bagian Tour de Singkarak 2021, Ini Dua Kabupaten Kota Yang Akan Dilalui Peserta
Disbudpar Provinsi Jambi menggelar rapat koordinasi pertama persiapan balap sepeda internasional Tour de Singkarak (TdS) 2021
Editor: Rahimin
Jambi Masuk Bagian Tour de Singkarak 2021, Ini Dua Kabupaten Kota Yang Akan Dilalui Peserta
TRIBUNJAMBITRAVEL.COM, JAMBI – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Jambi menggelar rapat koordinasi pertama persiapan balap sepeda internasional Tour de Singkarak (TdS) 2021 yang kembali melintasi wilayah Provinsi Jambi.
Rapat ini diikuti oleh instansi Dinas Pariwisata Kabupaten Kota, serta juga hadir stakeholder lainnya seperti Balai Jalan, PHRI, Komite Ekonomi Kreatif.
Dalam rapat di Kantor Gubernur Jambi, Senin (1/3/2021) ini, disebutkan wilayah yang akan dilewati TdS tetap sama dengan 2019 lalu, yakni Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh. Namun, untuk rute pasti daerah berjanji menyerahkan secepatnya.
Baca juga: 4 Bukit Tempat Camping Yang Lagi Hits di Kerinci, Pemandangan Indah dan Patut Tribunners Kunjungi
Baca juga: Ramai Dikunjungi Wisatawan, Bukit Casseavera di Kerinci Mempunyai Panorama Yang Eksotis
“Kita berharap rutenya agar sama dengan 2019. Tetapi kabarnya ada tambahan lewat Kecamatan Pulau Tengah, Kerinci. Untuk jalan sendiri pihak Balai jalan nasional, dan Dinas PUPR provinsi mengatakan sudah siap. Jadi kalau rutenya cepat dietapkan, jika jalan provinsi belum bagus kita bisa masuk kesitu (cari solusi lainnya,red),” kata Plt Kepala Disbudpar Provinsi Jambi Sri Purnama Syam.
Perhelatan TdS sendiri akan digelar pada 4 sampai 10 September yang start dan finish di Sumatera Barat.
Ema mengingatkan, kepada peserta rapat agar segera mempersiapkan hal teknis pendukungan TdS di Jambi, yang ke depan akan dikomunikasikan dan dibahas lebih lanjut bersama Pemprov Sumbar.
Diakui Ema, Sangat penting mengatasi blank spot sinyal frekuensi di berbagai titik lemah, demikian pula dengan sarana lainnya seperti pasokan BBM, ruang-ruang kreatif bagi pelaku Ekraf/ UMKM, dan ketersediaan kamar bagi peserta/oficial dan tamu undangan lainnya.
“Pemerintah Provinsi Jambi, Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh sangat serius mempersiapkan diri sebagai bagian dari TdS 2021 yang sudah menjadi iconic event Nasional. Kami akan berupaya maksimal untuk memastikan semua berjalan lancar sesuai rencana," tegas Ema.
Baca juga: Coba Camping di Bukit Panawa Kerinci, Sambil Melihat Pemandangan Alam Menakjubkan
Selain itu, dalam rapat awal ini menyinggung potensial Ekonomi Kreatif dan UMKM serta promosi daerah terpadu, juga dibahas upaya peningkatan promosi dan kunjungan wisatawan di etape Kerinci dan Sungai Penuh. (zulkilfi/tribun jambi)
Sumber: Tribun Jambi
tribunjambitravel
tribunjambi.com
Tour de Singkarak 2021
Tour de Singkarak
TRIBUNJAMBITRAVEL.COM
Sungai Penuh
Provinsi Jambi
Kerinci
Disbudpar Provinsi Jambi
Berita Travel
Yuk Kunjungi Danau Sipin, Banyak Spot Foto hingga Pemandangan Menarik di Sore Hari |
![]() |
---|
Wisata Jambi Paradise, Serunya Bermain Wahana Air saat Libur Sekolah |
![]() |
---|
Wisata Jambi Kampung Bantar, Kampung Wisata Andalan Kota Jambi |
![]() |
---|
Yuk Kunjungi Balai Kerajinan Selaras Pinang Masak, Destinasi Wisata dan Edukasi |
![]() |
---|
Keseruan Menikmati Wisata Taman Rimba, Satwa Lengkap dan Menarik |
![]() |
---|